Praktikum merupakan kegiatan pembelajaran yang bersifat praktis. Terdapat tujuh kegiatan praktikum di Prodi Teknik Industri antara lain Fisika Dasar, Perancangan Sistem Kerja & Ergonomi, Statistika Industri, Perencanaan dan Pengendalian Produksi, Sistem Produksi, Perancangan Tata Letak Fasilitas, Proses Mnufaktur. Seluruh kegiatan praktikum ini dilaksanakan di laboratorium terpadu yang dimiliki oleh Fakultas Sains dan Teknologi.
Lembaga sertifikasi profesi yakni lembaga pendukung BNSP yang bertanggung jawab melaksanakan sertifikasi kompetensi profesi yang teregistrasi oleh BNSP. LSP yang ada di Teknik Industri yaitu Perencanaan & Pengendalian Produksi serta Pengecekkan Kualitas.
Kegiatan dimana mahasiswa teknik industri bekerja di organisasi mitra sebagai trainee selama periode waktu terbatas dengan tujuan mendapatkan ilmu yang relevan dari institusi tempat magang, menyelesaikan proyek diberikan pengetahuan melalui modul pembelajaran yang relevan dengan persoalan proyek dengan pendampingan mentor profesional dan berpeluang untuk menjadi FTE (Full Time Employee) setelah perfomanya dinilai selama periode magang, selain itu sertfikiasi keterampilan dari industri juga akan memberikan nilai yang tinggi bagi Mahasiswa
Wujud program pembelajaran non-gelar yang diselenggarakan oleh organisasi atau industri yang menyediakan pengetahuan dan keterampilan dengan tingkat relevansi tinggi di dunia kerja dan dunia usaha dalam bentuk kursus singkat (short course), kemah kerja (bootcamp), massive open online course (MOOC), dan lainnya, yang dilanjutkan dengan kegiatan kolaborasi bersama dengan sesama peserta maupun personil organisasi mitra dalam suatu proyek atau studi kasus.
Merupakan wujud program mobilitas mahasiswa selama satu semester untuk mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi di Indonesia sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman. Nilai dan SKS yang diambil di perguruan tinggi luar akan disetarakan oleh perguruan tinggi masing-masing. Memberi kesempatan pengalaman belajar dengan meningkatkan softskills dan hardskills di perguruan tinggi lain.
Wujud program pembelajaran non-gelar yang diselenggarakan oleh organisasi atau industri yang menyediakan pengetahuan dan keterampilan dengan tingkat relevansi tinggi di dunia kerja dan dunia usaha dalam bentuk kursus singkat (short course), kemah kerja (bootcamp), massive open online course (MOOC), dan lainnya, yang dilanjutkan dengan kegiatan kolaborasi bersama dengan sesama peserta maupun personil organisasi mitra dalam suatu proyek atau studi kasus.